Palangka Raya – Selasa, 27 September 2022 pukul 08.00 WIB dalam rangka HUT Dharmayukti Karini Ke-XX, Ketua Dharmayukti Karini Cabang Palangka Raya Ibu Fajar Susilowati Agung, S.H., M.Hum., beserta Pengurus dan anggota Dharmayukti Karini Cabang Palangka Raya melaksanakan kegiatan Anjangsana. Adapun yang menjadi sasaran kegiatan ini yaitu melakukan kunjungan ke rumah para pegawai pengadilan yang sudah purnabakti. Tujuan anjangsana ini adalah untuk terus menjalin silaturahmi dengan pegawai yang sudah purna tugas atau pensiun. “Untuk saat ini hanya beberapa yang kita kunjungi, lain kesempatan Insya Allah kita adakan lagi anjangsana”, demikian ujar Ibu Ketua Dharmayukti Karini Cabang Palangka Raya.









